BREAKING NEWS

Mobil Dinas Kadis PMD Kabupaten Tebo Kecelakaan, Diladang Panjang Tebo jambi


Harianupdate.net - Satu unit kendaraan roda empat jenis Toyota Innova dinas milik Dinas Keluarga Berencana (KB) Kabupaten Tebo dilaporkan mengalami kecelakaan hingga ringsek parah. Informasi yang beredar menyebutkan, mobil dinas tersebut dinaikin oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Tebo, Malik.

Menurut keterangan warga setempat, kecelakaan terjadi di wilayah Ladang Panjang, Kecamatan Rimbo Ilir, Kabupaten Tebo. Saat kejadian, kendaraan tersebut disebut sedang dalam perjalanan untuk persiapan rombongan menuju Sumatera Barat. Namun nahas, mobil dinas itu terlibat tabrakan yang mengakibatkan kerusakan cukup serius.

Dalam insiden kecelakaan tersebut, Malik dikabarkan mengalami luka robek di bagian pelipis tepat di atas mata dan tangan nya sedikit bermasalah. Korban langsung mendapatkan penanganan, sementara kondisi kendaraan tampak mengalami kerusakan berat pada bagian depan.

Hingga saat ini, belum diketahui secara pasti penyebab terjadinya kecelakaan maupun kronologi lengkap peristiwa tersebut. Pihak kepolisian masih melakukan pendalaman terkait kejadian itu.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Tebo, AKP Ari Sunaryo, saat dikonfirmasi media belum dapat memberikan keterangan informasi dan hingga berita ini diterbitkan belum ada keterangan resmi yang dapat disampaikan.(fr) 

Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Posting Komentar